Rabu, 27 Juli 2011

Pulau Ogasawara

Pulau Ogasawara

Kepulauan Ogasawara adalah istilah umum untuk 30 pulau dari berbagai ukuran tersebar di Samudera Pasifik
Terletak di sebelah selatan Kepulauan Izu, mereka terdiri dari tiga kelompok pulau. Kelompok pertama adalah Kepulauan Ogasawara terdiri dari Muko-jima, Chichi-jima dan Haha-jima. Kelompok kedua terdiri dari Kepulauan Io dan tiga pulau lainnya. Nishi-no-shima, Minani-tori-shima, dan Oki-no-shima pulau milik kelompok ketiga. Seluruh wilayah merupakan bagian dari Taman Nasional Ogasawara.
Pulau-pulau terbentuk oleh tonjolan gunung berapi bawah laut kuno, sehingga dataran yang langka dan ada tebing terjal di sepanjang pantai. Karena iklim kelautan dan subtropis, ada sedikit perubahan suhu, dan daerah hampir tidak pernah menerima salju atau es.

Karena Kepulauan Ogasawara selalu terpencil, tak pernah berdekatan dengan benua sejak mereka dibentuk, hewan dan tanaman telah berevolusi dengan cara mereka sendiri di sana.
Ada lebih dari 100 jenis tanaman asli dan lebih dari 14 jenis hewan yang asli pulau-pulau, seperti damselfly Ogasawara, semua ditunjuk sebagai spesies dilindungi.
Di Kepulauan Ogasawara juga terdapat pos khusus untuk wisatawan dimana para wisatawan dapat memperoleh informasi tentang pulau ini. Petugas pos ini juga ada yang berbahasa Inggris. Jadi, anda yang tidak bisa Bahasa Jepang jangan khawatir. Anda tetap dapat menikmati keindahan kepulauan ini dengan mudah.
Ada suatu tradisi setempat dimana setiap wisatawan meninggalkan Kepulauan Ogasawara mendapatkan kalung bunga dari penduduk setempat. Dan jika kalung bunga itu dilempar wisatawan dari kapal pesiar kelaut adalah tanda bahwa wisatawan tersebut akan berkunjung lagi ke Kepulauan Ogasawara.
Pada bulan Desember 2006, Tsunemi Kubodera, seorang ilmuwan di National Science Museum, menangkap cumi-cumi raksasa di dept 650 meter sekitar 27 kilometer di lepas pantai timur laut pulau Ototojima di Kepulauan Ogasawara. Cumi tidak sepenuhnya tumbuh. Ini diukur 3,5 meter meskipun telah dua tentakel terpanjang terputus. Hal ini diperkirakan bahwa dari tentakel yang utuh cumi akan memiliki ukuran tujuh meter panjangnya.

Sumber:http://finroll.com/baca/2923/mengintip-keindahan-pulau-ogasawara-jepang

Minggu, 24 Juli 2011

Taman Nasional Gunung Mulu

Taman Nasional Gunung Mulu


Taman Nasional Gunung Mulu dekat Miri, Sarawak, Malaysia, adalah Situs Warisan Dunia UNESCO yang terdiri dari gua dan formasi karst. Taman nasional ini terkenal akan guanya. Berbagai ekspedisi telah dilancarkan untuk mengeksplorasi gua dan hutan hujan disekitarnya.
batu kapur karst


Termasuk Situs Warisan Dunia UNESCO

Gunung Mulu
Taman nasional ini dinamai dari Gunung Mulu, gunung tertinggi kedua di Sarawak.
Taman Nasional Gunung Mulu terkenal dengan satuan batu kapur karst-nya, meliputi gua besar, jaringan gua luas, pinakel batu, tebing dan ngarai.

Salah satu Taman Nasional terbesar yang paling alami, memiliki gua, yang diberi nama Gua Nasib Bagus. Memiliki panjang 2300 feet ( sama dengan 700 m), dan memiliki lebar 1,300 feet (396m) dan memiliki tinggi dari tanah hingga atap Gua hingga 230 feet ( sama dengan 70m )

Gua yang luar biasa besarnya ini, dikatakan dapat menampung hingga 40 buah pesawat BOING 747, tanpa sayap dan tidak tumpang tindih. Di Gua Nasib Bagus juga terdapat Gua lain yaitu, Gua Deer. Gua Deer ini adalah salah satu gua terbesar di dunia

Sumber: http://id.wikipedia.org/wiki/Taman_Nasional_Gunung_Mulu

Kamis, 21 Juli 2011

Terbangan Ciri Wisata Budaya Islam DI Kudus

terbanganDalam Hadis Nabi disebutkan Ad-Dufuf atau rebana,dalam bahasa budaya masarakat kudus disebut terbangan (seni musik budaya Islam)ini di anjurkan dipergunakan untuk hiburan pada pernikahan.
Tips wisata murah menelusuri. Alat musik rebana yang disebut oleh masyarakat kudus dengan nama terbangan tersebut. dibuat dari kulit hewan sapi atau kerbau.berbentuk bulat dan ada yang diberi semacam tamboren pada lingkarannya,

Musik terbangan ini tak mengenal tune, dan tidak mengenal melodi seperti musik pada umumnya.
tips wisata murah mencatat.secara umum tune terbangan kudus jawa tengah ini seperti gong yang manteng di kunci A. Dan di kudus musik terbangan ini sangat populer. Seperti hadis di atas setiap acara ritual masyarakat hampir didominasi oleh musik terbangan, dan biasanya terbangan ini mengiringi lagu lagu qosidah dan sholawat Nabi.

Setiap tanggal 9 Muharram dalam acara buka luwur ( upacara penggantian kain mori yang digunakan untuk membungkus nisan, dan cungkup makam Sunan Kudus) Terbangan ini di gelar disela pembacaan kitab barzanji dalam istilah umum orang menyebut maulidan atau maulid Nabi
Dan terbangan ini jadi ciri warisan seni budaya Islam masyarakat di Kudus jawa tengah yang turun temurun dan membumi sampai kini

Sumber

Senin, 18 Juli 2011

Blogger Dalam Konsep | Asik Nulis Di Blogger In Draft

google logo
Menulis artikel di halaman Blogger dalam konsep atau blogger in draft ternyata lebih mengasikan. Selain halaman lebih luas juga dilengkapi dengan fasilitas seperti penunjuk kuadarat pada tab location. dan lebih asiknya lagi kita di bolehkan setting waktu. dengan cara meng-klik Schedule

Artikel ini tulisan perdana tips wisata murah dengan memakai fasilitas gratis blogger dalam konsep. fasilitas blogger in draft ini kalau sahabat mau mencoba juga. posisinya ada di dasbor. kemudian dibagian bawah tiga kotak paling tengah, ada alat sumber daya. dibawah alat sumber daya, sobat klik google dalam konsep.

perhatikan gambar dibawah berikut

google konsep

setelah diklik google dalam konsep tersebut, kita akan dibawa keaplikasi yang mirip dasbar. cuman layar satu monitor penuh, dan update dari sahabat yang bertukar link dengan kita akan terlihat seperti tampilan halaman pada bookmark delicous.. Kemudian kalau kita hendak membuat posting tnggal klik tanda pencil lalu akan diantar ke google in draff. untuk menulis artikel.selamat mencoba

oh ya kalau sahabat blogger yang kepingin tahu fungsi dan cara pengunaan kode iframe. iskaruji dot memberi contoh yang unik. Lihat contoh dibawah iini salah satu conth hasil oprak kode iframe dari iskaruji dot com



hehe kepingin kan. silahkan kunjungi artikel Menggunakan Fungsi Kode iFrame Dalam Postingan Blog dari iskaruji. kita bisa ngintip cewek lagi mandi juga kali ya.hahaha happy blogging

Sumber

Jumat, 15 Juli 2011

Kata-kata yang tidak boleh didengar oleh anak (Menjadi Ibu Yang Baik)

marah Kepada anak
Berbagai masalah rumah tangga, pekerjaan, sampai kenakalan anak tak jarang membuat Anda lepas kontrol dan marah. Bahkan tak jarang, anak-anak menjadi sasaran kemarahan Anda, entah melalui sikap ataupun kata-kata kasar yang keluar dari mulut Anda. Hati-hati bila Anda sering kelepasan bicara seperti ini.

"Kata-kata bisa menjadi sumber inspirasi, tetapi juga bisa melukai perasaan," ungkap Chick Moorman, penulis buku Parent Talk dan Spirit Whisperers.

Meskipun anak Anda menimbulkan banyak masalah, sebagai orangtua tak sepatutnya Anda melontarkan kata-kata yang menyakitkan bagi anak. Efek dari ucapan kasar tersebut sering kali lebih merugikan daripada yang Anda bayangkan. Contohnya seperti ini:
"Kalau nakal, Ibu akan meninggalkanmu di sini." Anda mengancam dan menakuti anak-anak dengan harapan agar mereka patuh pada perintah Anda. Perlu Anda ketahui, ketakutan terbesar anak-anak kecil adalah tersesat sendirian dan merasa tidak aman. Oleh karena itu, tindakan Anda meninggalkannya sendirian akan menimbulkan trauma bagi dirinya.

Alih-alih mengancam dan menakuti anak, lebih baik katakan keinginan Anda dengan baik. Misalnya ketika anak merengek minta mainan, katakan saja padanya, "Arka, kalau kamu terus merengek seperti itu, kita akan pulang sekarang. Tapi kalau kamu tidak nakal, kita akan tetap di toko ini dan memilih belanjaan bersama."

Alternatif lainnya adalah dengan beristirahat sejenak. Kenakalan anak dan kemarahan Anda mungkin saja merupakan tanda bahwa Anda atau anak butuh istirahat.
"Kamu seharusnya malu." Banyak orangtua yang beranggapan bahwa dengan mengungkapkan hal tersebut, anak akan malu dan akan mengubah sikapnya sesuai dengan yang mereka inginkan. Namun, anak kecil belum dapat memahami rasa malu yang terjadi akibat kesalahan yang diperbuatnya. Oleh karena itu, hal ini belum tentu langsung berhasil. Jika terlalu sering mengatakan hal ini, maka mereka hanya akan berpikir bahwa segala sesuatu yang dilakukannya selalu salah.

"Seandainya kamu tidak pernah ada." Kalimat ini punya makna: "Ayah dan ibu tidak pernah menginginkanmu." Karenanya, kalimat ini tidak sepantasnya diucapkan oleh orangtua. Kalimat ini akan sangat menyakitkan, baik bagi si anak maupun orang lain yang mendengarnya. Terlepas dari kenakalan yang telah dilakukan anak, ia hadir karena kehendak Anda dan suami. Maka, bersikaplah sebagai orangtua yang bertanggung jawab dengan mengasuh dan mendidik anak dengan baik, bukannya menyalahkannya karena lahir di dunia.
"Kamu yang membuat Ibu bercerai." Tidak ada anak yang menjadi penyebab orangtuanya bercerai. Ketika kalimat ini diucapkan, maka secara tak langsung Anda membuat anak-anak menanggung beban emosional seumur hidupnya. Bahkan ketika Anda menjelaskan dengan penuh kehati-hatian tentang perceraian, anak-anak akan merasa sangat bertanggung jawab atas keputusan Anda untuk bercerai. Anak akan beranggapan bahwa jika dia bersikap lebih baik, maka Anda tidak akan bercerai. Meski tak terucapkan oleh anak, masalah ini sering jadi masalah yang serius.

"Kenapa kamu tidak seperti saudaramu yang lain?" Dengan mengatakan hal ini, maka secara tidak langsung Anda membandingkan anak-anak dengan saudaranya yang lain bahwa anak tidak cukup pintar, cukup baik, ataupun cepat belajar dibanding saudaranya. Pembanding ini juga akan meningkatkan persaingan antarsaudara meningkat, yang kelak akan merusak hubungan persaudaraan dan mengembangkan keterpisahan. Terima setiap anak dalam keluarga Anda karena mereka memiliki keunikan dan keistimewaan sendiri. Bantu anak untuk melihat keistimewaan mereka dengan berfokus pada masing-masing individu tanpa menggunakan perbandingan.
"Biar Ibu yang menyelesaikan." Mungkin, maksud hati ingin membantunya menyelesaikan pekerjaan rumah yang sulit dikerjakan. Namun, jika terlalu sering melakukan hal ini, maka Anda telah mengambil alih pekerjaan anak yang seharusnya bisa dikerjakannya sendiri. Hal ini justru malah akan melemahkannya. Mengambil alih pekerjaan anak mungkin bisa menghemat waktu Anda di masa sekarang, tetapi Anda meninggalkan beban di masa depan karena anak jadi tak terbiasa mandiri.

"Ibu bilang begitu, ikuti saja." Kalimat ini memang terdengar seperti perintah keras bagi anak. Namun, arti yang terdalam dari kalimat ini adalah, "Saya orang dewasa, dan kamu anak-anak", atau "Saya pintar, dan kamu bodoh", atau "Saya berkuasa, dan kamu tidak", atau "Saya yang mengatur, dan kamu yang harus mengerjakan." Penegasan ini akan menciptakan jurang yang lebar antara Anda dan anak.

Gaya bicara seperti ini menimbulkan rasa kesal pada anak, bahkan mungkin rasa benci dan persaingan untuk berebut kekuasaan dalam rumah. Cobalah untuk menggunakan bahasa yang lebih baik untuk mengungkapkan ketidaksetujuan anak sehingga mereka lebih menghormati dan mengerti apa yang Anda rasakan.

Sumber: www.kaskus

Senin, 11 Juli 2011

Cara menginstal program CINTA

Customer Service (CS): Ya, ada yang bisa saya bantu?


Pelanggan (P): Baik, setelah saya pertimbangkan, saya ingin menginstal
cinta kasih. Bisakah anda memandu saya menyelesaikan prosesnya?

CS: Ya, saya dapat membantu anda. Anda siap melakukannya?

P: Baik, saya tidak mengerti secara teknis, tetapi saya siap untuk menginstalnya sekarang. Apa yang harus saya lakukan dahulu?

CS: Langkah pertama adalah membuka HATI anda. Tahukan anda di mana HATI anda?

P: Ya, tapi ada banyak program yang sedang aktif. Apakah saya tetap bisa menginstalnya sementara program-program tersebut aktif?

CS: Program apa saja yang sedang aktif?

P: Sebentar, saya lihat dulu, Program yang sedang aktif adalah SAKITHATI.EXE, MINDER.EXE, DENDAM.EXE dan BENCI.COM.

CS: Tidak apa-apa. CINTA-KASIH akan menghapus SAKITHATI.EXE dari system
operasi Anda. Program tersebut akan tetap ada dalam memori anda, tetapi
tidak lama karena akan tertimpa program lain. CINTA-KASIH akan menimpa
MINDER.EXE dengan modul yang disebut PERCAYADIRI.EXE. Tetapi anda harus
mematikan BENCI.COM dan DENDAM.EXE. Program tersebut akan menyebabkan
CINTA-KASIH tidak terinstal secara sempurna. Dapatkah anda mematikannya?

P: Saya tidak tahu cara mematikannya. Dapatkah anda memandu saya?

CS: Dengan senang hati. Gunakan Start menu dan aktifkan MEMAAFKAN.EXE.
Aktifkan program ini sesering mungkin sampai BENCI.COM dan DENDAM.EXE
terhapus.

P: OK, sudah. CINTA-KASIH mulai terinstal secara otomatis. Apakah ini wajar?

CS: Ya, anda akan menerima pesan bahwa CINTA-KASIH akan terus diinstal
kembali dalam HATI anda. Apakah anda melihat pesan tersebut?

P: Ya. Apakah sudah selesai terinstal?

CS: Ya, tapi ingat bahwa anda hanya punya program dasarnya saja. Anda
perlu mulai menghubungkan HATI yang lain agar untuk mengupgradenya.

P: Oops. Saya mendapat pesan error. Apa yang harus saya lakukan?

CS: Apa pesannya?

P: ERROR 412 - PROGRAM NOT RUN ON INTERNAL COMPONENT". apa artinya?


CS: Jangan kuatir, itu masalah biasa. Artinya, program CINTA-KASIH diset
untuk aktif di HATI eksternal tetapi belum bisa aktif dalam HATI
internal anda. Ini adalah salah satu kerumitan pemrograman, tetapi dalam
istilah non-teknis ini berarti anda harus men-"CINTA-KASIH"-i mesin
anda sendiri sebelum men-"CINTA-KASIH"-i orang lain.



P: Lalu apa yang harus saya lakukan?

CS: Dapatkan anda klik pulldown direktori yang disebut "PASRAH"?

P: Ya, sudah.

CS: Bagus. Pilih file-file berikut dan salin ke direktori "MYHEART"
MEMAAFKAN-DIRI-SENDIRI.DOC, dan MENYADARI-KEKURANGAN.TXT. sistem akan
menimpa file-file konflik dan mulai memperbaiki program-program yang
salah. Anda juga perlu mengosongkan Recycle Bin untuk memastikan
program-program yang salah tidak muncul kembali.

P: Sudah. Hei! HATI saya terisi file-file baru. SENYUM.MPG aktif di
monitor saya dan menandakan bahwa DAMAI.EXE dan KEPUASAN.COM dikopi ke
HATI. Apakah ini wajar?

CS: Kadang-kadang. Orang lain mungkin perlu waktu untuk mendownloadnya.
Jadi CINTA-KASIH telah terinstal dan aktif. Anda harus bisa menanganinya
dari sini. Ada satu lagi hal yang penting.

P: Apa?

CS: CINTA-KASIH adalah freeware. Pastikan untuk memberikannya kepada
orang lain yang anda temui. Mereka akan share ke orang lain dan
seterusnya sampai anda akan menerimanya kembali.

Sumber: arsi12.abatasa.com/post/detail/8536/cara-menginstall-cinta

Kamis, 07 Juli 2011

10 Tips Menjadi Pinter



Belajar mendadak menjelang ujian memang tidak efektif. Paling nggak sebulan sebelum ulangan adalah masa ideal buat mengulang pelajaran. Materi yang banyak bukan masalah. Ada sepuluh cara pintar supaya waktu belajar kita menjadi efektif.

1.Belajar itu memahami bukan sekedar menghapal
Ya, fungsi utama kenapa kita harus belajar adalah memahami hal-hal baru. Kita boleh hapal 100% semua detail pelajaran, tapi yang lebih penting adalah apakah kita sudah mengerti betul dengan semua materi yang dihapal itu. Jadi sebelum menghapal, selalu usahakan untuk memahami dulu garis besar materi pelajaran

2.Membaca adalah kunci belajar
Supaya kita bisa paham, minimal bacalah materi baru dua kali dalam sehari, yakni sebelum dan sesudah materi itu diterangkan oleh guru. Karena otak sudah mengolah materi tersebut sebanyak tiga kali jadi bisa dijamin bakal tersimpan cukup lama di otak kita.

3. Mencatat pokok-pokok pelajaran
Tinggalkan catatan pelajaran yang panjang. Ambil intisari atau kesimpulan dari setiap pelajaran yang sudah dibaca ulang. Kata-kata kunci inilah yang nanti berguna waktu kita mengulang pelajaran selama ujian.

4. Hapalkan kata-kata kunci
Kadang, mau tidak mau kita harus menghapal materi pelajaran yang lumayan banyak. Sebenarnya ini bisa disiasati. Buatlah kata-kata kunci dari setiap hapalan, supaya mudah diingat pada saat otak kita memanggilnya. Misal, kata kunci untuk nama-nama warna pelangi adalah MEJIKUHIBINIU, artinya merah, jingga, kuning, hijau, biru, nila dan ungu

5. Pilih waktu belajar yang tepat
Waktu belajar yang paling enak adalah pada saaat badan kita masih segar. Memang tidak semua orang punya waktu belajar enak yang sama lo. Tapi biasanya, pagi hari adalah waktu yang tepat untuk berkonsentrasi penuh. Gunakan saat ini untuk mengolah materi-materi baru. Sisa-sisa energi bisa digunakan untuk mengulang pelajaran dan mengerjakan pekerjaan rumah

6. Bangun suasana belajar yang nyaman
Banyak hal yang bisa buat suasana belajar menjadi nyaman. Kita bisa pilih lagu yang sesuai dengan mood kita. Tempat belajar juga bisa kita sesuaikan. Kalau sedang bosan di kamar bisa di teras atau di perpustakaan. Kuncinya jangan sampai aktivitas belajar kita mengganggu dan terganggu oleh pihak lain

7. Bentuk Kelompok Belajar
Kalau lagi bosan belajar sendiri, bisa belajar bareng dengan teman. Tidak usah banyak-banyak karena tidak bakal efektif, maksimal lima orang. Buat pembagian materi untuk dipelajari masing-masing orang. Kemudian setiap orang secara bergilir menerangkan materi yang dikuasainya itu ke seluruh anggota lainnya. Suasana belajar seperti ini biasanya seru dan kita dijamin bakalan susah untuk mengantuk

8. Latih sendiri kemampuan kita
Sebenarnya kita bisa melatih sendiri kemampuan otak kita. Pada setiap akhir bab pelajaran, biasanya selalu diberikan soal-soal latihan. Tanpa perlu menunggu instruksi dari guru, coba jawab semua pertanyaan tersebut dan periksa sejauh mana kemampuan kita. Kalau materi jawaban tidak ada di buku, cobalah tanya ke guru

9. Kembangkan materi yang sudah dipelajari
Kalau kita sudah mengulang materi dan menjawab semua soal latihan, jangan langsung tutup buku. Cobalah kita berpikir kritis ala ilmuwan. Buatlah beberapa pertanyaan yang belum disertakan dalam soal latihan. Minta tolong guru untuk menjawabnya. Kalau belum puas, cari jawabannya pada buku referensi lain atau internet. Cara ini mengajak kita untuk selalu berpikir ke depan dan kritis

10. Sediakan waktu untuk istirahat
Belajar boleh kencang, tapi jangan lupa untuk istirahat. Kalau di kelas, setiap jeda pelajaran gunakan untuk melemaskan badan dan pikiran. Setiap 30-45 menit waktu belajar kita di rumah selalu selingi dengan istirahat. Kalau pikiran sudah suntuk, percuma saja memaksakan diri. Setelah istirahat, badan menjadi segar dan otak pun siap menerima materi baru

Satu lagi, tujuan dari ulangan dan ujian adalah mengukur sejauh mana kemampuan kita untuk memahami materi pelajaran di sekolah. Selain menjawab soal-soal latihan, ada cara lain untuk mengetes apakah kita sudah paham suatu materi atau belum. Coba kita jelaskan dengan kata-kata sendiri setiap materi yang sudah dipelajari. Kalau kita bisa menerangkan dengan jelas dan teratur, tak perlu detail, berarti kita sudah paham

sumber

Jumat, 01 Juli 2011

tempat wisata tanjung kelayang

tempat wisata tanjung kelayang



Pantai Tanjung Kelayang yang terletak lebih kurang 27 Km dari kota Tanjung Pandan, merupakan panorama wisata yang eksotis. Dengan pasir putih yang halus bagaikan tepung, pantai ini membentuk teluk hamparan bebatuan granit di ujung barat sehingga membuat panorama sangat menarik. Di pinggir pantai yang jernih ini terdapat tonggak-tonggak tempat nelayan menambatkan perahu-perahu mereka sebelum melaut.

Tanjung Kelayang adalah semenanjung yang menjorok ke arah Utara.Dengan pulau granit kelayang terletak sebelah Timur, Tanjung Kelayang adalah pantai berpasir putih sepanjang beberapa kilometer. Sebenarnya dari Tanjung Kelayang terhampar pantai pasir putih sejauh kurang lebih 4km sampai ke Tanjung Tinggi

Di sekitar pantai tanjung kelayang juga dikelilingi oleh pulau-pulau kecil. pulau kecil ini menciptakan paduan warna yang molek antara birunya air laut dan hijaunya pulau, selain itu ombak di pantai tanjung kalayang cukup tenang, sehingga memungkinkan para wisatawan untuk berenang disana ataupun melintasi pulau-pulau kecil disekitarnya.

Keistimeaan pantai Tanjung Kelayang

Memiliki pasir pantai yang putih dna dihiasai oleh batu granit yang tersusun rapi itulah yang membuat keistimewaan pada Tanjung Kelayang. Deretan pulau-pulau kecil di sekitar pantaipun juga ikut menambah pesona pantai ini. Mengunjungi pantai Tanjung Kelayang terbilang istimewa, sebab pantai ini juga memiliki panorama air laut yang biru, pohon nyiur yang melambai-lambai, ombak pantai yang relatif tenang, serta tiupan angin laut yang sepoi-spoi. Anda pasti akan merasa betah jika berlibur di tempat ini.
Selain itu karena deburan ombak yang tenang serta memiliki air laut yang
jernih dan bersih, sangat memungkinkan para wisatawan yang ingin
berenang atau sekedar bermain ombak pantai.

Memancing juga merupakan salah satu kegiatan menarik bagi wisatawan yang berkunjung kesana, karena mengingat pantai Tanjung Kelayang juga merupakan sumber penghasilan ikan bagi daerah Belitung

Pesona tanjung kelayang
Pantai sebelah Timur adalah pintu masuk Tanjung Kelayang, di sini hanya ada pasir putih, tidak ada granit di pantai. Dari sana pengunjung biasanya berjalan sepanjang pantai kurang lebih 300m ke arah Utara, dimana bisa ditemukan bebatuan granit, tersebar sepanjang ujung semenanjung dan juga di permukaan laut. Salah satunya yang berbentuk seperti burung kelayang tadi.

Sementara itu pantai sisi Barat memiliki pemandangan berbeda. Panjang pantai tidak sepanjang sisi Timur karena di sisi Barat terdapat lebih banyak batu-batu granit. Pemandangan unit dari pantai sisi Barat adalah 3 pulau kecil, kira-kira 300m dari bibir pantai. Dikombinasikan dengan bebatuan granit besar yang tersebar di permukaan laut, pemandangan di sisi Barat menjadi lebih menarik, terutama pada saat matahari terbenam. Tempat terbaik untuk menikmati pemandangan pantai sisi Barat adalah dari puncak batu-batu granit di area ujung dari semenanjung.


Tempat ketiga yang indah untuk dilihat adalah dari villa, kira-kira 500m dari arah ujung semenanjung Tanjung Kelayang. Tempat ini seperti sebuah surga yang hilang, meskipun semuanya adalah kombinasi dari bebatuan granit seperti tempat-tempat lainnya. Yang menjadi istimewa, adalah pemandangan yang unik dan berbeda dari tempat lainnya.




Jika anda tertarik untuk berkunjung ke pulau-pulau kecil di sekitar pantai Tanjung Kelayang, di sekitar pantai terdapat banyak perahu nelayan yang bisa disewa. Dengan jarak yang begitu dekat dari pantai, perjalanan dengan perahu kurang lebih 10 menit dan anda bisa berjalan mengitari pulau-pulau yang tidak berpenghuni itu karena sepanjang pulau dikelilingi oleh pasir putih. Jangan lupa membawa persediaan minum yang banyak karena tidak ada air minum di pulau-pulau tersebut.

Berlawanan dengan cerita indah diatas, anda akan menemukan sebuah resort yang belum selesai dibangun dan terbengkalai tepat di tengah semenanjung Tanjung Kelayang. Proyek ini terabaikan oleh pemiliknya sejak beberapa tahun silam. Ini adalah penyebab utama kenapa Tanjung Kelayang tidak lagi se populer Tanjung Tinggi meskipun sebenarnya memiliki panorama yang lebih indah dari Tanjung Tinggi.

Sumber: jelajahbelitung.com/2011/04/04/pantai-tanjung-kelayang/